Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sertijab Gubernur Papua Barat, Begini Pesan Mandacan Kepada Paulus Waterpauw

Jumat, 20 Mei 2022 – 14:33 WIB
Sertijab Gubernur Papua Barat, Begini Pesan Mandacan Kepada Paulus Waterpauw - JPNN.COM
Mantan Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan saat menjemput Pj Gubernur Papua Barat Komjen Pol (Purn) Paulus Waterpauw di Bandara Udara Rendani, Manokwari, Papua Barat. Ridwan/JPNN.com

jpnn.com, MANOKWARI - Mantan Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan meminta kepada seluruh elemen masyarakat mendukung Komjen Pol (Purn) Paulus Waterpauw dalam menjalankan roda pemerintahan.

Hal itu diungkapkan Mandacan saat memberikan sambutan dalam acara serah terima jabatan Gubernur Papua Barat kepada Penjabat Gubernur yang baru, Jumat (20/5) pagi.

Mandacan juga meminta kepada Pj Gubernur Papua Barat melihat kembali program pemerintah yang tidak berjalan optimal karena Pandemi Covid-19.

"Kiranya Bapak Pj bisa relevan melihat kembali program dua tahun belakangan ini selama covid-19, entah itu dilanjutkan atau dibahas ulang," ucapnya.

Dia juga berpesan kepada Komjen Paulus Waterpauw yang kini menjabat sebagai Pj Gubernur Papua Barat untuk bersinergi membangun komunikasi kepada semua elemen guna terciptanya roda pemerintahan yang lebih baik kedepannya.

Pada akhir sambutannya, Mandacan mengucapkan selamat kepada Komjen Pol (Purn) Paulus Waterpauw atas kepercayaan negara kepada dirinya untuk menjalankan roda pemerintahan di Provinsi Papua Barat.

"Saya siap berkomunikasi apabila bapak Pj membutuhkan masukan dan saran," tutup Mandacan.

Sebelum mendapat kepercayaan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Pj Gubernur Papua Barat, mantan Kabaintelkam Polri ini menduduki posisi di Kemendagri sebagai Deputi II BNPP.

Mantan Gubernur Papua Barat meminta kepada Pj Gubernur Paulus Waterpauw untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat melalui roda pemerintahan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News