Siapa Penyidik yang Memeriksa Irjen Ferdy Sambo dan Apakah Berpangkat Lebih Tinggi? Begini Kata Kompolnas
jpnn.com, JAKARTA - Irjen Ferdy Sambo telah menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri terkait kasus dugaan pembunuhan Brigadir J pada Kamis (4/8) kemarin.
Eks Kadiv Propam Polri itu menjalani pemeriksaan di Gedung Bareskrim Polri selama kurang lebih tujuh jam terhitung sejak Pukul 09.55 WIB.
Menanggapi pertanyaan mengenai siapa penyidik yang ditugaskan memeriksa jenderal bintang dua itu, anggota Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Poengky Indarti mengaku tidak mengetahui secara pasti.
Dia juga mengaku tidak mengetahui mengenai pangkat penyidik yang memeriksa Irjen Ferdy Sambo itu.
Kendati demikian, Poengky menegaskan siapa pun penyidik yang ditugaskan pasti memiliki independensi.
"Siapa pun yang ditugaskan menyidik, pasti profesional dan mandiri," kata Poengky kepada JPNN.com, Kamis (4/8).
Poengky menambahkan dalam pemeriksaan polisi yang bermasalah, penyidik yang ditugaskan tidak harus berpangkat lebih tinggi dari terperiksa.
"(Penyidik yang ditugaskan) tidak harus berpangkat lebih tinggi dari yang diperiksa," ujar Poengky.