Siswa Dipukul, Kepala Sekolah Diserang
Sabtu, 09 Maret 2013 – 13:35 WIB
BARABAI – Kepala SDN 1 Banua Jingah Barabai, Indiarto menjadi korban pemukulan oleh beberapa orang keluarga siswa, Jumat (8/3). Sejumlah guru perempuan yang melihat kejadian itu panik dan mencoba melerai. Kebetulan saat kejadian dewan guru masih berkumpul di ruang kantor usai bel berbunyi tanda dimulainya pelajaran pagi. Penyulutnya ternyata laporan yang mereka dengar sehari sebelumnya, kalau Indiarto memukul bagian kepala Muhammad Ramadani (12) empat kali. Siswa kelas 6 itu telah berbuat salah karena sering jahil. Salah satu perbuatannya yang dilaporkan kepada kepala sekolah adalah ulahnya menumpuk sepeda rekannya di salah satu sudut sekolah saat istirahat.
Beruntung, aksi main pukul keluarga dekat Dani, panggilan Muhammad Ramadani, dan warga sekitar tidak berlanjut setelah beberapa tokoh sekitar mencoba menenangkan. Setelah berdebat panjang dan tak ada titik temu akhirnya muncul inisiatif kalau masalah itu diselesaikan secara kekeluargaan disaksikan oleh Komite Sekolah, kepala sekolah, keluarga besar Dani, dan disaksikan anggota Polres Hulu Sungai Tengah.
Dari hasil musyawarah mereka sepakat telah terjadi kesalahpahaman dalam laporan yang disampaikan teman korban kepada pihak keluarga.
BARABAI – Kepala SDN 1 Banua Jingah Barabai, Indiarto menjadi korban pemukulan oleh beberapa orang keluarga siswa, Jumat (8/3). Sejumlah guru
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Daerah
Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Macet Total, Ternyata Ini Penyebabnya
Senin, 25 November 2024 – 13:24 WIB - Daerah
Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
Senin, 25 November 2024 – 10:58 WIB - Daerah
Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
Senin, 25 November 2024 – 07:40 WIB - Daerah
Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
Senin, 25 November 2024 – 04:00 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Tahun Depan, Sebegini Jumlah Guru ASN & Honorer yang Dapat Tunjangan, Lainnya Sabar
Senin, 25 November 2024 – 12:57 WIB - Bisnis
Saham TLKM Anjlok, Telkom Butuh Penyegaran & Strategi Baru
Senin, 25 November 2024 – 12:20 WIB - Pendidikan
Wahai Guru PNS, PPPK & Honorer, Inilah Poin-poin Penting Pidato Mendikdasmen
Senin, 25 November 2024 – 14:54 WIB - Jateng Terkini
Kecelakaan Maut di Ngaliyan Semarang, Sopir Truk jadi Tersangka
Senin, 25 November 2024 – 12:10 WIB - Musik
Sheila On 7 Akhirnya Mempersembahkan Memori Baik
Senin, 25 November 2024 – 13:35 WIB