Situ Gintung Jebol, 63 Orang Tewas
Sabtu, 28 Maret 2009 – 07:40 WIB
Mengenai penyebab pasti musibah, Direktur Sumber Daya Air Departemen Pekerjaan Umum Iwan Nursyirwan mengatakan, tinggi air yang mampu diatasi tanggul Situ Gintung hanya dua-tiga meter. Saat tanggul jebol, diperkirakan kedalaman air 5-7 meter.
Sebelum musibah, lanjut Iwan, hujan mengguyur bagian hulu di Bogor sejak pukul 16.00 hingga 21.00 Kamis (26/3). Air kemudian terkonsentrasi dan berkumpul di Pesanggrahan. Jumlah air lama-lama tidak tertampung di saluran pelimpahan (spill way) di tanggul Situ Gintung.''Jumlah air yang melewati sebanyak 1,5 juta kubik (setara kapasitas 1.500 tangki BBM) dan keluar menjadi banjir bandang di hilir yang padat permukiman,'' jelas Iwan.
Batal Kampanye