Soal 'Reshuffle', Ical-Akbar pun Terserah SBY
Jumat, 05 Februari 2010 – 20:54 WIB
Ketika disinggung mengenai elemen partai koalisi di Pansus yang disebut-sebut tak mendukung pemerintah, Ical mengatakan bahwa kesepakatan koalisi itu adalah untuk membuat suatu pemerintah yang baik. Karena itu katanya, yang paling baik bagi anggota koalisi di Pansus, justru adalah memberikan sesuatu yang paling benar bagi Presiden.
"Kontrak koalisi tidak ditandatangani oleh (Partai) Demokrat dengan partai-partai koalisi. Tetapi, kontrak ditandatangani Presiden dengan partai-partai. Jadi partai memiliki kewajiban memberikan yang benar kepada Presiden. Sehingga Presiden tak menjadi tersudut karena mendapat informasi yang tidak benar. Itulah suatu koalisi yang baik dan benar," paparnya.