Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Soal Saracen, Fadli Zon: Cara Pemerintah Atasi Persoalan Medsos Masih Amatiran

Selasa, 29 Agustus 2017 – 14:48 WIB
Soal Saracen, Fadli Zon: Cara Pemerintah Atasi Persoalan Medsos Masih Amatiran - JPNN.COM
Wakil Ketua DPR Fadli Zon. Foto: dokumen JPNN.Com

"Jangan secara parsial seperti tiba-tiba ketika adanya Saracen ini. Nanti ada kelompok apalagi itu, kampungan," katanya.

Nah, Fadli menegaskan, sebaiknya kelompok-kelompok seperti ini dibasmi mulai dari biang-biangnya.

Kemudian, regulasi dan peluang-peluang yang memungkinkan orang itu bisa berbuat hoaks juga harus diperhatikan.

Termasuk provider juga harus dibenahi karena selama ini orang mudah sekali mendapatkan sim card kemudian membuat akun palsu.

Lebih jauh Fadli menilai selama ini cara pemerintah bekerja mengatasi persoalan media sosial masih amatiran.

"Kalau mau cara kerja yang benar-benar profesional dan baik, harus dilakukan secara keseluruhan. Termasuk akses-aksesnya mulai dari penataan kartu kepemilikan akun-akun yang jelas," paparnya. (boy/jpnn)

Partai Gerindra tegas menolak dikait-kaitkan dengan kelompok Saracen, penebar isu SARA dan kebencian di media sosial yang dibongkar Mabes Polri.

Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close