Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sosok Regi Wahyu di TPN Ganjar-Mahfud, Inovator Teknologi New Economy Catalyst Bloomberg

Jumat, 10 November 2023 – 17:52 WIB
Sosok Regi Wahyu di TPN Ganjar-Mahfud, Inovator Teknologi New Economy Catalyst Bloomberg - JPNN.COM
Regi Wahyu, salah satu dari 20 New Economy Catalyst yang diakui oleh Bloomberg, mewakili Indonesia. Foto: dok HARA

Mengenal Bloomberg New Economy Catalysts 2023

Bloomberg New Economy Catalysts 2023 adalah sebuah inisiatif bergengsi yang bertujuan mengenali, mendukung, dan memajukan para pemimpin perubahan yang memiliki dampak signifikan dalam menghadapi tantangan global dan mendorong terciptanya ekonomi baru yang inklusif dan berkelanjutan.

Diluncurkan pertama kali pada 2021 oleh tim editorial Bloomberg News, program ini memilih 20 individu inspirasional dari seluruh dunia setiap tahunnya yang dianggap memiliki peran sentral dalam membentuk ekonomi global yang baru.

Dalam menentukan anggota Bloomberg New Economy Catalysts, tim editorial Bloomberg News melibatkan proses seleksi yang cermat dan mendalam.

Dari ratusan nominasi yang diterima, mereka memilih para pemimpin yang telah membawa perubahan nyata dalam lima area kunci, yakni Perdagangan, Keuangan, Ketahanan, Keamanan, dan Keberlanjutan.

Hal ini mencerminkan komitmen program untuk memajukan berbagai sektor ekonomi secara seimbang, mengakui dampak positif yang beragam dalam mendukung pembangunan ekonomi global yang berkelanjutan.

Tahun 2023 menandai kelompok baru Bloomberg New Economy Catalysts, dan salah satu tokoh yang diakui adalah Regi Wahyu. Penghargaan ini bukan hanya sekadar pengakuan atas prestasinya, melainkan juga sebuah ajang untuk menginspirasi dan memotivasi pemimpin-pemimpin masa depan.

Regi Wahyu dipilih atas dedikasinya dalam menyediakan solusi inovatif melalui platform HARA, yang berbasis teknologi blockchain, untuk mendukung petani-petani di Indonesia.

Sebagai Kepala Kantor Staf TPN Ganjar-Mahfud, Regi Wahyu melihat peran sebagai New Economy Catalysts sebagai motivasi untuk mewujudkan satu basis data pertanian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close