Sriwijaya FC Belum Mau Mengikuti Jejak Persija Soal Satu Ini
jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah klub Liga 1 2018 sudah mulai pasang kuda-kuda untuk belanja pemain menjelang akhir putaran pertama.
Hal itu dilakukan guna membenahi tim menghadapi persaingan di putaran kedua.
Harapannya, di putaran kedua bisa langsung ngegas mengejar target.
Ini sebagaimana dilakukan Persija Jakarta yang sudah mengikat Osas Marvelous Saha. Kemudian Persib Bandung yang sudah kasak kusuk nambah tiga nama, kemudian Arema FC coret Balsa Bozovic.
Namun, kebiasaan itu tidak berlaku di Sriwijaya FC (SFC). Tim berjuluk Laskar Wong Koto masih adem ayem menatap transfer window meskipun paruh musim Liga 1 2018 tinggal sisakan empat pertandingan lagi.
"Belum. Belum ada pembicaraan dengan pelatih. Siapa saja yang akan dilepas atau didatangkan untuk perkuat tim di putaran kedua. Kami juga belum menggelar evaluasi," ungkap Manajer Sriwijaya FC Ucok Hidayat ketika dihubungi jumat (8/6).
Meski belum ada pembicaraan, bukan berarti manajemen sudah puas dengan performa Hamka Hamzah dkk. Menurut Ucok, masih ada kekurangan yang harus diperbaiki agar penampilan lebih greng lagi.
Secara pribadi, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga (PUBM) dan Tata Ruang Provinsi Sumsel ini menilai ada beberapa posisi yang perlu penambahan dan evaluasi.