Status Anas Ganjal Ikut Konvensi
Demokrat Gandeng Lembaga SurveiJumat, 07 Juni 2013 – 06:45 WIB
Agus Hermanto, Waketum Demokrat yang lain, mengatakan bahwa konvensi yang dilakukan Demokrat akan berbeda dengan konvensi yang pernah dilakukan partai lain di Indonesia. "Kalau yang dulu-dulu melibatkan internal partai, kami melibatkan para stake holder. Jadi, rasanya lebih pas dan lebih tepat," terangnya.
Dengan begitu, kata dia, capres yang akan diusung Demokrat nanti sesuai dengan kehendak rakyat. "Yang memilih dan meng-endorse adalah rakyat," kata ketua Komisi X DPR itu.
Rencana keikutsertaan Anas dalam konvensi capres Demokrat diembuskan oleh beberapa orang dekat yang menjadi loyalisnya. Mantan Wakil Direktur Eksekutif Demokrat M. Rahmad mengatakan, jika digelar konvensi, Anas berpeluang menang. Sebagai partai yang demokratis, kata dia, Demokrat tidak bisa melarang keikutsertaan Anas. Menurut dia, ada desakan dari pengurus di daerah dan tingkat cabang agar Anas ikut menjadi peserta konvensi. (fal/c4/fat)