Stemcell, Solusi untuk Mempercantik Organ Tubuh bagian Dalam
Menurut dr Tan, perawatan stemcell tidak semudah melakukan perawatan tubuh atau wajah pada umumnya, harus melewati beberapa tahapan. Tahapan awal adalah berkonsultasi dengan ahli atau dokter. Selanjutnya, dokter akan mengambil sampel darah si pasien dan mengirimkan darah tersebut langsung ke Jerman.
"Sekarang, tingkatannya organ dalam. Seperti melakukan konsultasi (dengan dokter) dan hasil tes darahnya dibawa ke Jerman. Lalu, juga bisa untuk pasien yang lebih berat seperti mengalami penyakit parkinson. Nanti, dilihat dulu riwayatnya dan baru diterapi," ujarnya.
Lanjut dr Tan, untuk melakukan perawatan Stemcell tersebut, Anda harus benar-benar menjalani pola hidup sehat sejak dini. "Buat pasien yang sehat, kalau mau ikut terapi stemcell bisa setahun sekali treatment-nya. Tapi, kalau gaya hidupnya dari awal sudah jelek, seperti suka mengonsumsi minuman beralkohol, merokok, mungkin dia (pasien) bisa butuh 1 tahun 2 kali terapi," tandasnya. (mg7/jpnn)