Subsidi BBM Diusulkan jadi Dana Riil
Minggu, 21 Agustus 2011 – 06:23 WIB
JAKARTA - Dana bantuan sosial (bansos) yang tercantum dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2012 hanya mendapat porsi 6 persen. Jumlah tersebut diusulkan ditambah dengan mengalihkan subsidi BBM sekitar Rp 129 triliun menjadi dana bansos yang langsung diterima rakyat. "Kita kasih saja anggaran (subsidi BBM) kepada masyarakat kurang mampu," kata Sekjen DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) M. Romahurmuziy dalam diskusi bertajuk APBN 2012 untuk Apa dan Siapa di Jakarta, Sabtu (20/8).
Jika dibanding belanja barang dan belanja pegawai, dana bansos memang jauh lebih kecil. Menurut dia, belanja barang mencapai 14 persen di antara total RAPBN 2012 sekitar Rp 1.400 triliun. Sementara itu, belanja pegawai mencapai 22 persen dalam APBN 2012. "Ini potensi perselingkuhan. Kalau mau koreksi, perbanyak bantuan sosial," tegas pria yang akrab disapa Romi itu.
Dia mengungkapkan, mengacu pada Survei Ekonomi Nasional (Susenas) Badan Pusat Statistik 2009, sebanyak 84 persen anggaran subsidi BBM dinikmati kalangan mampu. Atas nama perundang-undangan bidang energi, hal itu jelas merupakan pelanggaran. "Berdasar perundang-undangan, subsidi hanya diberikan kepada masyarakat yang tidak mampu," kata Romi.
JAKARTA - Dana bantuan sosial (bansos) yang tercantum dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2012 hanya mendapat porsi 6
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Jokowi Memanfaatkan Prabowo Subianto? Kapolri Bereaksi Begini | Reaction JPNN
-
Rencana BP Taskin Ingin Selaraskan Data Kemiskinan Menjadi Satu Data Tunggal
-
Klarifikasi MWA UI: Gelar Doktor Menteri Bahlil Menyesuaikan Jadwal Yudisium
-
Peduli Lingkungan, Sekolah-Sekolah di Bali Ikut Kompetisi Daur untuk Negeri
-
Wapres Gibran Sapa Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
BERITA LAINNYA
- Bisnis
Sinar Mas Land Sukses Menyelenggarakan DNA Leadership Summit di BSD City
Minggu, 17 November 2024 – 21:57 WIB - Bisnis
Efek Aquabike Championship 2024 Penumpang Ferry di Danau Toba Melonjak 12,7%
Minggu, 17 November 2024 – 20:46 WIB - Bisnis
Perdana Hadir di SIAL Interfood, Lee Kum Kee Optimis Perkuat Pasar di Indonesia
Minggu, 17 November 2024 – 18:52 WIB - Pasar
Pengamat Tata Kota Sebut Aparat Lemah kepada Preman Bisa Hilangkan Kepercayaan Publik
Minggu, 17 November 2024 – 18:19 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
Hasto Ajak Rakyat Merenung, Apakah Jokowi dan Keluarganya Harus Dibiarkan
Minggu, 17 November 2024 – 19:07 WIB - Pilkada
Hasil Survei Pilgub Jateng Beda, Persepi Diminta Buka Data Lengkap SMRC & Indikator
Minggu, 17 November 2024 – 20:06 WIB - Humaniora
Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
Minggu, 17 November 2024 – 22:18 WIB - Politik
Soal Hasil Survei SMRC, Jokowi Berkomentar Begini
Minggu, 17 November 2024 – 21:10 WIB - Tokoh
Eks Tim Mawar Kenang Presiden Prabowo yang Rela Korbankan Diri demi TNI
Minggu, 17 November 2024 – 18:55 WIB