Suka Konsumsi Kangkung, Dapatkan 5 Keuntungannya
Selasa, 16 Maret 2021 – 07:33 WIB
jpnn.com, JAKARTA - KANGKUNG berada di peringkat tinggi di antara makanan tersehat di dunia.
Berikut ini beberapa manfaat sehat kangkung, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Anti-diabetes
Menurut beberapa pakar kesehatan, mengonsumsi kangkung secara baik dan benar bisa mengembangkan resistensi terhadap diabetes yang didasari rasa stres oksidatif.
Tak hanya itu, kangkung juga merupakan salah satu obat yang bisa dikonsumsi penderita diabetes walau sedang dalam masa kehamilan.
2. Mengurangi kolesterol
Untuk yang ingin menjaga kadar kolesterol dalam tubuh, menu kangkung bisa menjadi pilihan.
Kangkung diketahui bisa mengurangi kadar kolesterol secara alami.