Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Susunan Pemain Timnas U-19 Indonesia vs Thailand, Ada Rotasi Kecil

Rabu, 06 Juli 2022 – 19:56 WIB
Susunan Pemain Timnas U-19 Indonesia vs Thailand, Ada Rotasi Kecil - JPNN.COM
Laga Timnas U-19 Indonesia vs Vietnam dipenuhi penonton, jumlah ini bakal lebih besar lagi saat menghadapi Thailand, Rabu (6/7) malam nanti. Foto:Amjad/JPNN

jpnn.com, BEKASI - Susunan pemain Timnas U-19 Indonesia vs Thailand pada lanjutan Grup A Piala AFF U-19 2022 sudah diumumkan. Janya ada perbedaan dua pemain dalam starting line up dibandingkan saat laga kontra Brunei Darussalam, Senin (4/7/2022) lalu.

Di bawah mistar, Cahya Supriadi masih mendapat kepercayaan menjaga gawang Sluad Garuda Nusantara. Kemudian, tiga pemain di posisi bek diisi oleh Ahmad Rusadi, Marcell Januar Putra, Kakang Rudianto.

Untuk menjaga kedalaman skuad, Dimas Juliono dan Ferdiansyah Cecep dipasang sebagai holding midfielder.

Kemudian, di depannya ada Marselino Ferdinan, Arkhan Fikri dan Mikael Alfredo Tata.

Sosok Hokky Caraka tetap menjadi striker utama ditemani Ronaldo Kwateh. Dalam prakteknya, komposisi ini bisa berubah dengan mendorong Tata sedikit ke depan sehingga permainan dari sayap jadi andalan. (dkk/jpnn)

Susunan Pemain Timnas U-19 Indonesia vs Thailand

Indonesia
Cahya Supriadi (gk); Ahmad Rusadi, Marcell Januar Putra, Kakang Rudianto; Dimas Juliono Pamungkas, Ferdiansyah; Mikael Alfredo Tata, Arkhan Fikri, Marselino Ferdinan;  Ronaldo Kwateh, Hokky Caraka

Thailand
Narongsak Naengwongsa (gk); Thawatchai Inprakhon, Theekawin Chansri, Chanapach Buaphan, Sittha Booniha; Kakana Khamyok, Winai Aimoat, Thanawat Saipetch  Bukkoree Lemdee, Phon-ek, Thanawut Phocai

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

Berikut susunan pemain Timnas U-19 Indonesia vs Thailand pada lanjutan Grup A Piala AFF U-19 2022.

Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News