Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Taat Protokol Kesehatan, Jazz Gunung Bromo 2021 Berlangsung Meriah

Senin, 27 September 2021 – 12:40 WIB
Taat Protokol Kesehatan, Jazz Gunung Bromo 2021 Berlangsung Meriah - JPNN.COM
Jazz Gunung Bromo 2021 sukses digelar di Amfliteater Jiwa Jawa Bromo pada Sabtu (25/9). Foto: Genpi.co/Ananto Pradana/JPNN.com

jpnn.com, BROMO - Plh Sekda Provinsi Jawa Timur, Heru Tjahjono menyambut baik digelarnya Jazz Gunung Bromo 2021, Sabtu (25/9).

Dia menilai musisi butuh tampil secara langsung, tidak konser virtual melulu.

"Kalau musisi main di studio terus dan tidak tampil bisa berbahaya untuk proses kreatif. Penonton juga enggak nyaman kalau harus nonton di laptop terus," kata Heru Tjahjono saat menghadiri Jazz Gunung Bromo 2021.

Menurutnya, festival atau konser musik perlahan harus bisa bergulir.

Lagi pula, dia menyebut angka kasus covid-19 di wilayah Jawa Timur sudah melandai.

"Dua minggu lalu Jawa Timur nomor 1 jadi level 1," jelasnya.

Meski demikian, Heru Tjahjono mengingatkan pentingnya protokol kesehatan di setiap konser musik.

Dia menilai panitia, pengunjung, serta bintang tamu harus mengantisipasi munculnya klaster baru covid-19.

Festival musik, Jazz Gunung Bromo 2021 berlangsung meriah dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA