Tahun Depan Butuh 1.000 PNS
“Kalau memang SKPD atau instansi masih memerlukan dukungan pegawai, silahkan. Tapi, kalau sudah cukup ya tidak usah. Malahan, jika nantinya didapati tidak kerja, ya bikin apa?,” ucap Royke.
Dikatakan, dirinya juga mendukung terkait kebutuhan penambahan di tiap kelurahan.
“Sekarang ini di kelurahan bukan hanya staff, malahan banyak kepala seksi yang masih kosong. Apakah itu karena kekurangan pegawai atau belum ada pegawai yang cocok mengisi jabatan tersebut,” tandasnya.
Penambahan pegawai, kata dia, bakal berdampak pada anggaran.
“Kita jangan egois, kalau daerah lain lebih membutuhkan penambahan, kita di sini jangan memaksakan diri,” pungkasnya.
Senada disampaikan anggota Komisi A Bambang Hermawan. “Setiap ada agenda bertemu dengan lurah-lurah selalu ada keluhan tentang itu. Dan kemarin sempat jadi persoalan tentang jumlah PNS di tiap kelurahan dibandingkan dengan pengadaan barang,” pungkasnya.
Lurah Wanea Agus Panekenan saat dikonfirmasi mengatakan di wilayah kepemimpinannya ada satu seksi yang kosong. “Karena pensiun tahun ini, sekitar 3-4 bulan lalu,” ungkapnya. (MP/sam/jpnn)