Tak Perlu Beli, Mobil Listrik Bisa Disewa Selama Setahun, Begini Caranya
Tidak itu saja, MPMRent menyediakan 24 jam layanan roadside assistance selama periode berlangganan.
Asuransi Personal Accident Passanger (PAP) yang akan melindungi penumpangnya juga akan diberikan kepada pelanggan yang mengambil layanan tersebut.
“Jadi, dengan hanya berlangganan selama 12 bulan, pelanggan tidak hanya menikmati teknologi mobil baru berbagai jenis dan tipe, baik mobil listrik maupun mobil non-listrik, tetapi juga kenyamanan dan keamanan karena MPMRent Car Subscription ini sudah termasuk biaya perawatan, asuransi dan mobil pengganti jika dibutuhkan,” jelas GM Commercial MPMRen Rizki Aditiya Imanda, dalam keterangannya, Jumat.
Cara Berlangganan
Cara berlangganan MPMRent Car Subscription sangat mudah, calon pelanggan cukup menghubungi contact center 24 jam MPMRent di 1500068.
MPMRent Car Subscription dapat dinikmati di area Jabodetabek dan pelanggan dapat menghubungi customer service MPMRent jika ingin menggunakan unit kendaraannya ke luar area Jabodetabek.
“Untuk saat ini kami masih menyediakan layanan MPMRent Subscription di area Jabodetabek. Namun, tidak menutup kemungkinan akan berkembang ke daerah lain karena kami berkomitmen
untuk memberikan pilihan menikmati mobil impian kepada pelanggan kami di luar daerah” tutup Rizki. (rdo/jpnn)