Takut Ditinggal Pacar, Sayat Tangan Sendiri
Sabtu, 06 Oktober 2012 – 09:11 WIB
Tapi baru beberapa langkah turun dari angkot, tubuh perempuan berjaket coklat tua itu gontai. Seketika dia terjatuh di lantai depan toko aksesorisnya. Warga segera mendekati korban dan langsung memberikan bantuan.
“Tangan kirinya terdapat tiga sayatan seperti bekas pisau. Darahnya berceceran dimana-mana,” ceritanya kepada Radar beberapa saat setelah Riska ditolong Aiptu Gito dan warga untuk dibawa ke tempat medis, kemarin.
Warga sekitar Asep (27) mengaku mengenali korban. Korban tambah dia sudah biasa datang ke rumah pacarnya yang ada di belakang toko. “Mungkin dia (korban) berniat datang ke rumah pacarnya, tapi keburu pingsan, karena di tangannya banyak keluar darah,” sebutnya.