Tampilkan Wayang Wolak-Walik, Relawan Perempuan Tangguh Pilih Jokowi Gelar Syukuran
“Meski tasyakuran kemenangan Jokowi-Amin, acara terbuka bagi semuanya. Kami menjadikan ini pesta rakyat, berbaurnya para pendukung kedua kandidat. Kita semua sepakat, sudah enggak ada lagi 01 dan 02, yang ada cuma cinta kepada Indonesia,” ujarnya.
Dia mengatakan, Pertiwi sengaja menggelar pertunjukan wayang agar masyarakat terhibur sekaligus teredukasi dengan pesan-pesan yang disampaikan.
“Kami memilih Wayang Wolak-Walik untuk memberi ruang berkesenian yang luas bagi para pelaku perwayangan. Apalagi, Wayang Wolak-Walik ini sarat terobosan dan kreativitas. Ini sekaligus menerjemahkan semangat Pak Jokowi untuk selalu menjadikan kebudayaan sebagai pilar dari perilaku politik dan bermasyarakat,” pungkas Dara. (*/adk/jpnn)