Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tanggapi Isu TNI Disusupi PKI, KSAL Laksamana Yudo Bicara Tegas

Jumat, 01 Oktober 2021 – 19:40 WIB
Tanggapi Isu TNI Disusupi PKI, KSAL Laksamana Yudo Bicara Tegas - JPNN.COM
Kasal Laksamana Yudo Margono saat memberikan keterangan pers usai Peresmian Gedung Akademi Maritim Nasional Jakarta Raya (Aman Jaya), Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (1/10/2021). ANTARA/Syaiful Hakim.

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono angkat bicara menanggapi tudingan TNI disusupi PKI.

Perwira tinggi yang disebut-sebut sebagai salah satu kandidat Panglima TNI itu bahkan menjamin matra laut yang dia pimpin tidak disusupi paham komunis.

"Saya jamin tidak ada Angkatan Laut yang disusupi PKI," kata KSAL Laksamana Yudo Margono di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (1/10).

Dia hadir di daerah itu untuk meresmikan Gedung Akademi Maritim Nasional Jakarta Raya (Aman Jaya).

Menurut Yudo, TNI AL gencar melakukan pembinaan-pembinaan ideologi guna mengantisipasi paham komunis.

"Tentunya kita tetap memagari dengan pembinaan yang terus menerus supaya isu-isu tentang itu bisa diantisipasi," ucap suami Veronica Yulis Prihayati itu.

Laksamana Yudo menyebut TNI AL juga memiliki Dinas Pembinaan Mental dan Ideologi yang bertugas memberikan ceramah-ceramah tentang kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Setiap prajurit sejak pertama masuk itu sudah dibekali dengan itu. Bahkan tesnya saja ada tes mental ideologi," kata mantan Pangkogabwilhan I itu.

KSAL Laksamana Yudo Margono menanggapi isu TNI disusupi PKI yang sebelumnya disampaikan Gatot Nurmantyo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News