Tarif Parkir di Bogor Naik 3 Kali Lipat
Senin, 02 Juli 2012 – 00:46 WIB
BOGOR - Hari ini bakal banyak cekcok mulut antara pemilik mobil dan juru parkir di Jalan Surya Kencana, Bogor. Dinas Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (DLLAJ) Kota Bogor resmi memahalkan tarif parkir di ruas jalan tersebut. Alasannya, karena ruas jalan itu merupakan titik rawan macet. Tarifnya naik 200 persen, dari Rp1.000 menjadi Rp3.000. Itu karena Perda No 4 Tahun 2011 tentang Kenaikan Retribusi sudah disahkan DPRD Kota Bogor, Jumat (29/6). Sehingga, agenda pemberlakuan kenaikan tarif itu dipercepat. "Hari ini kami berlakukan tarif parkir baru sekaligus sosialisasi, karena kenaikan tarif telah ditetapkan. Dan, sekarang tinggal penerapannya di lapangan," kata Kasi Perparkiran DLLAJ Kota Bogor, Turino Djunaedi kepada Radar Bogor (JPNN Group), Minggu (1/7).
Kemarin, para petugas DLLAJ sibuk memasang spanduk pengumuman pemberlakuan tarif parkir baru di sepanjang ruas Suryakencana hingga perempatan Gang Aut. "Spanduk tersebut sekaligus pemberitahuan dari DLLAJ, agar masyarakat bisa memakluminya," jelas mantan Lurah Panaragan itu.
Seharusnya, kata dia, pemberlakuan tarif baru dilaksanakan setelah Lebaran, tepatnya pada September mendatang. Namun karena Perda telah disahkan dan kondisi jalur rawan macet, mau tak mau aturtan harus diterapkan.
BOGOR - Hari ini bakal banyak cekcok mulut antara pemilik mobil dan juru parkir di Jalan Surya Kencana, Bogor. Dinas Lalu Lintas dan Angkutan Jalan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Jabodetabek
Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
Minggu, 03 Juli 2022 – 03:24 WIB - Jabodetabek
Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
Minggu, 03 Juli 2022 – 00:21 WIB - Jabodetabek
Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
Sabtu, 02 Juli 2022 – 17:25 WIB - Jabodetabek
Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS
Sabtu, 02 Juli 2022 – 15:45 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Besok, Presiden Prabowo Sampaikan Realisasi Kenaikan Gaji Guru, PNS & PPPK Makin Makmur
Rabu, 27 November 2024 – 16:48 WIB - Pilkada
Elektabilitas Unggul di Tiap Survei, Herman Deru Optimistis Memenangkan Pilkada Sumsel 2024
Rabu, 27 November 2024 – 13:25 WIB - Pilkada
Jubir: Pram-Doel Meraih 55 Persen, Ini Kemenangan Warga Jakarta
Rabu, 27 November 2024 – 15:01 WIB - Politik
Quick Count Indikator Politik Pilkada Kabupaten Bandung: Sahrul - Gun Gun Unggul dari Dadang - Ali
Rabu, 27 November 2024 – 17:44 WIB - Hukum
Pentolan KKB Pembunuh Personel Satgas Elang Berani Nongol di Warung Depan Polres
Rabu, 27 November 2024 – 13:43 WIB