Teknologi Graph Bakal Jadi Tren Baru Dunia Digital
jpnn.com, JAKARTA - Hasil riset yang dilansir perusahaan riset teknologi informasi Gartner, menyatakan bahwa perkembangan inovasi dan teknologi digital akan kian pesat.
Seiring dengan kemajuan tersebut, data yang menjadi pilar dari dunia digital, akan semakin intens dikelola.
Salah satu tren yang akan berkembang pesat di masa depan adalah graph technologies.
Teknologi graph akan menjadi tren dan kebutuhan dalam pengelolaan data.
Pada tahun 2025, tren implementasi Teknologi Graph diprediksi meningkat hingga 80 persen dibandingkan total utilisasi teknologi graph yang hingga tahun 2021 ini hanya sekitar 10 persen.
Prediksi ini sesuai dengan visi penyedia graph analytics terkemuka TigerGraph untuk terus berinovasi menyediakan platform layanan Teknologi Graph.
Tren digitalisasi bukanlah jargon semata, melainkan sebuah kebutuhan vital bagi pelaku usaha untuk bisa semakin maju.
Instrumen analitik graph bisa menjadi solusi untuk meningkatkan intensitas manajemen data yang bisa memberikan output yang dibutuhkan oleh dunia usaha.