Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tenaga Teknis Honorer K2 Pesimistis Bakal Diangkat PPPK dan PNS

Kamis, 07 Januari 2021 – 15:00 WIB
Tenaga Teknis Honorer K2 Pesimistis Bakal Diangkat PPPK dan PNS - JPNN.COM
Ilustrasi Honorer K2. Foto: dok pribadi for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Rekrutmen PPPK (pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja) bakal digelar April mendatang.

Sayangnya, tenaga teknis administrasi baik honorer K2 maupun non K2 tidak punya kesempatan ikut.

Formasi yang disiapkan pemerintah tahun ini tidak ada tenaga teknis dan administrasi.

Kondisi tersebut semakin membuat posisi tenaga teknis dan administrasi terpinggirkan. Padahal mereka selama ini telah bekerja belasan hingga puluhan tahun, mengisi posisi yang ditinggalkan pensiunan PNS.

"Entahlah tidak bisa berkata-kata lagi. Bingung mau bagaimana lagi. Segala cara sudah dilakukan tetapi nihil hasilnya," kata Arfii, pengurus Forum Honorer K2 Tenaga Teknis Administrasi (FHK2TA) kepada JPNN.com, Kamis (7/1).

Pemerintah, lanjutnya, sudah tidak peduli dengan honorer K2 tenaga teknis dan administrasi, yang difokuskan hanya penyelesaian masalah guru honorer K2, non K2, dan guru swasta.

Bahkan fresh graduate juga diberikan kesempatan berkompetisi dengan honorer yang didominasi guru tua.

"Kalau melihat gelagatnya sih, saya pesimistis pemerintah akan memproses regulasi penyelesaian honorer K2. Apa lagi dengan kebijakan khusus untuk mengangkat kami menjadi PNS dan PPPK," ucapnya.

Pengurus forum honorer K2 tenaga teknis administrasi meminta diberikan formasi PPPK.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News