Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tentang PKI, Ribka Tjiptaning, Reza Rahadian dan Okky Asokawati

Selasa, 07 Juli 2020 – 19:37 WIB
Tentang PKI, Ribka Tjiptaning, Reza Rahadian dan Okky Asokawati - JPNN.COM
Ribka Tjiptaning (kanan) dalam sebuah orasi. Foto: Aristo Setiawan/JPNN

Bahkan, dari situ DPR dianggap mengakomodasi PKI. PDIP sampai dituduh mempunyai 85 persen anggota bekas PKI.

"Kalau bapaknya PKI atau anggota organisasi kemasyarakatan kiri, anaknya tidak otomatis menganut ajaran komunis, apalagi ajaran itu tidak bisa dikembangkan di Indonesia. Stigma terhadap anak PKI itu seharusnya bisa dihilangkan," ucap dia.

Asvi lantas menjelaskan isi buku yang dituliskan Ribka tentang pengalamannya sebagai anak dari orang tua yang dituduh PKI.

Ribka bercerita lewat bukunya, soal bagaimana kesulitan hidup seorang anak setelah ayahnya ditangkap atas tuduhan PKI.

Ribka yang kesulitan keuangan kemudian berjualan sayur hingga lemper, demi menghidupi keluarga.

Menurut Asvi, isi buku itu lebih menekankan soal sisi kemanusiaan seorang Ribka.

Hal inilah yang membuat Presiden Keempat RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur bersedia menuliskan kata pengantar di buku yang dituliskan Ribka.

"Gus Dur dalam kata pengantar buku itu menulis dengan alasan kemanusiaan, bahwa ada satu orang anak perempuan distigma PKI, sehingga mengalami berbagai hambatan di kehidupannya," lanjut Asvi.

Asvi menegaskan bahwa partai dan DPR itu bersih dari PKI. Tak ada partai yang PKI sekarang. Kalau ada laporkan saja ke Bareskrim.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close