Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Terhenti 8 Tahun, Australia Selatan dan Jawa Barat Kembali Jalin Kemitraan

Jumat, 25 September 2015 – 09:19 WIB
Terhenti 8 Tahun, Australia Selatan dan Jawa Barat Kembali Jalin Kemitraan - JPNN.COM

"Kami melihat potensi kerjasama yang saling menguntungkan, termasuk kesehatan, pertanian, pariwisata, pendidikan, yang bisa terus digali lagi," jelasnya. "Saya juga melihat Jawa Barat memiliki ambisi yang sama."

Australia Selatan dan Jawa Barat sebenarnya sudah memiliki kerjasama kemitraan sejak tahun 1997 untuk meningkatkan hubungan perdagangan, bisnis, dan pertukaran pelajar. Tetapi kerjasama ini sempat terhenti sementara pada tahun 2007.

Selain melakukan penandantangan kerjasama, Deddy Mizwar yang sebelum menjadi wakil gubernur Jawa Barat adalah aktor itu mengadakan kunjungan ke Universitas Flinders, salah satu universitas di Australia yang sudah banyak terlibat kerjasama dengan Indonesia.

 

Terhenti 8 Tahun, Australia Selatan dan Jawa Barat Kembali Jalin Kemitraan
Wagub Jabar Deddy Mizwar (berjas) berbincang dengan mahasiswa asal Jawa Barat di Flinders Uni.

 

Dalam kesempatan itu, Deddy Mizwar berbicara dengan pejabat Universitas dan mahasiswa asal Jawa Barat yang sedang menempuh pendidikan di sana.

Wakil Rektor Flinders University urusan Internasional Prof. Nancy Cromar sangat menyambut baik kunjungan Wagub Jabar ke kampusnya. Baginya, Flinders University dengan Indonesia mempunyai hubungan yang sangat membanggakan.

Australia Selatan memiliki ambisi untuk menjadi pintu gerbang utama untuk Asia di Australia. Kini, mereka pun membuka kembali kerjasama dengan Provinsi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close