Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Terima Sertifikat AEO, Bentoel Group Tancap Gas Perkuat Ekspor

Kamis, 20 Juni 2024 – 08:57 WIB
Terima Sertifikat AEO, Bentoel Group Tancap Gas Perkuat Ekspor - JPNN.COM
Presiden Komisaris Bentoel Group Hendro Martowardojo menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Direktorat Jenderal Bea & Cukai atas dukungannya. Foto: dok Bentoel Group

jpnn.com, JAKARTA - Bentoel Group resmi mendapatkan sertifikat AEO tersebut pada 28 Desember 2023.

Presiden Komisaris Bentoel Group Hendro Martowardojo menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Direktorat Jenderal Bea & Cukai atas dukungannya.

Hendro menyebutkan sertifikat AEO itu diperoleh setelah PT Bentoel Prima berhasil memenuhi tujuh kriteria yang ditetapkan oleh DJBC terkait dengan Rantai Pasok (Supply Chain) dan Kepatuhan (Compliance) sesuai dengan ketentuan SAFE FoS, standar World Customs Organization (WCO).

Penerimaan sertifikat AEO ini merupakan cerminan standar tinggi yang kami miliki dalam Rantai Pasok dan Kepatuhan dalam menjalankan usaha.

“Dengan adanya berbagai fasilitas dan kemudahan kepabeanan yang kami terima, kami berkomitmen untuk terus memperkuat dan mengembangkan bisnis ekspor kami. Kami bangga dapat menyediakan produk-produk berkualitas tinggi kepada pelanggan di seluruh dunia dan berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi Indonesia melalui ekspor," ucap Hendro dikutip, Kamis (20/6).

Ke depan, Bentoel Group akan mendapatkan sejumlah kemudahan dan fasilitas kepabeanan dari Dirjen Bea Cukai. Fasilitas ini meliputi kemudahan dalam pemeriksaan fisik barang impor, penyederhanaan prosedur kepabeanan, serta layanan prioritas kepabeanan lainnya.

"Sertifikat AEO yang diperoleh Bentoel Group memperkuat komitmen untuk terus menjaga kepatuhan dalam proses kepabeanan serta meningkatkan efisiensi operasional," ujar Hendro.

Pada kesempatan yang sama, Bentoel Group juga merayakan pelepasan ekspor produk tembakau ke Korea Selatan. Ini merupakan langkah strategis dalam memperkuat posisi Bentoel Group sebagai pusat ekspor (export hub) untuk BAT Group di kawasan Asia Pasifik.

Presiden Komisaris Bentoel Group Hendro Martowardojo menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Direktorat Jenderal Bea & Cukai atas dukungannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close