Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Terminal 3 Bakal Layani Penerbangan Internasional

Rabu, 26 April 2017 – 22:01 WIB
Terminal 3 Bakal Layani Penerbangan Internasional - JPNN.COM
Bandara Soekarno Hatta. Foto dok Indopos/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta akan melayani perdana penerbangan internasional rute Jakarta – Singapura.

Rute ini akan dijalankan Garuda Indonesia GA 824 yang dijadwalkan berangkat pada 1 Mei 2017 pukul 06.10 WIB.

Seluruh penumpang GA 824 bisa langsung menuju Terminal 3 untuk memproses keberangkatan minimal dua jam sebelum jadwal penerbangan tersebut.

Adapun penerbangan itu sekaligus menandakan perpindahan seluruh penerbangan internasional Garuda Indonesia ke Terminal 3 dari sebelumnya di Terminal 2.

Saat ini Garuda Indonesia mengoperasikan sedikitnya 17 penerbangan internasional langsung atau direct dari Bandara Soekarno-Hatta ke sejumlah negara di Asia, Australia, dan Eropa.

Area keberangkatan Terminal 3 Internasional bisa lebih dekat dijangkau penumpang pesawat melalui Gate 1 dan Gate 2 untuk kemudian memproses keberangkatan di konter check-in island A dan B.

“Kami berterima kasih atas dukungan masyarakat, Kementerian Perhubungan dan stakeholder di Bandara Soekarno-Hatta. Dibukanya Terminal 3 untuk internasional ini, dengan fasilitas modern yang ada di dalamnya, tentunya diharapkan bisa membuat Bandara Soekarno-Hatta semakin membantu pertumbuhan perekonomian dan perkembangan industri pariwisata Indonesia,” tutur Direktur Operasi dan Teknik PT Angkasa Pura II (Persero) Djoko Murjatmodjo.

Terminal 3 Internasional juga dilengkapi dengan sejumlah fasilitas digital.

Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta akan melayani perdana penerbangan internasional rute Jakarta – Singapura.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close