Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Terpapar Covid-19, Jasad Seorang Warga Jakut Terlantar di Depan Rumahnya

Rabu, 23 Juni 2021 – 12:13 WIB
Terpapar Covid-19, Jasad Seorang Warga Jakut Terlantar di Depan Rumahnya - JPNN.COM
Police line. Foto: dok jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Mayat seorang pria terpapar Covid-19 terlantar di depan rumahnya, wilayah Sunter Agung, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (21/6).

Warga setempat pun tak berani mengevakuasi mayat tersebut karena takut tertular.

Kapolsek Tanjung Priok Kompol Ghulam Nabi mengatakan korban dalam kondisi seorang diri di rumahnya.

Selain itu, korban juga tidak pernah melapor ke pihak RT atau RW bahwa dirinya positif Covid-19.

"Yang bersangkutan tidak melaporkan jadi tidak terdata. Anaknya sedang isolasi mandiri di Wisma Atlet jadi tidak ada siapa-siapa di rumahnya dan yang bersangkutan tidak melapor jadi kami dari puskesmas, dari kelurahan kesulitan untuk mengetahui," kata Ghulam.

Ghulam menjelaskan pihaknya mulanya mendapat laporan tersebut dari pihak RT dan RW setempat.

"Kami cek ke rumahnya bahwa datanya ternyata yang bersangkutan positif tapi positif yang tidak terdata. Karena datanya bukan di Sunter Agung. Jadi dari tanggal 12 (Juni) sudah (positif) Covid-19, tapi tidak melaporkan," ujar Ghulam.

Selanjutnya mayat korban yang sudah lanjut usia itu dievakuasi petugas dan ditangani untuk dimakamkan di TPU Rorotan.

Mayat seorang pria terpapar Covid-19 terlantar di depan rumahnya, wilayah Sunter Agung, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (21/6), simak selengkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close