Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tersangka Kasus Indosurya Dibebaskan, Patricia Gouw Kecewa Berat

Selasa, 28 Juni 2022 – 17:40 WIB
Tersangka Kasus Indosurya Dibebaskan, Patricia Gouw Kecewa Berat - JPNN.COM
Patricia Gouw saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (28/6). Foto: Romaida/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Model sekaligus presenter Patricia Gouw mengungkapkan kekecewaannya lantaran kasus dugaan investasi bodong Indosurya tak kunjung mendapatkan titik terang.

Alih-alih berkas laporannya dinyatakan lengkap atau P21, Patricia justru mendapati tersangka kasus Indosurya dibebaskan.

Di sisi lain, Pat-sapaan akrab Patricia Gouw menuntut agar kasus yang dilaporkannya itu diusut tuntas.

Pat meminta kepolisian agar memeriksa keluarga tersangka.

Dia meyakini keluarga para tersangka juga ikut andil dalam permasalahan tersebut.

"Diperiksa seperti kasus Indra Kenz yang diusut sampe ke keluarganya dan mertuanya," kata Patricia di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (28/6).

Runner Up Asia's Next Top Model tersebut mendesak agar polisi memeriksa orang-orang terdekat tersangka.

Pat menilai pemeriksaan terhadap keluarga tersangka ini untuk membongkar kebenaran kasus.

Model sekaligus presenter Patricia Gouw mengungkapkan kekecewaannya seusai tersangka kasus investasi bodong Indosurya dibebaskan polisi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News