Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tidak Bisa Tidur? Coba deh Trik Ini

Rabu, 28 Desember 2016 – 10:40 WIB
Tidak Bisa Tidur? Coba deh Trik Ini - JPNN.COM
Ilustrasi.

jpnn.com - SELAIN makanan, air dan udara, tidur merupakan salah satu yang tidak boleh dilewatkan. Tetapi para ahli mengatakan semakin banyak perempuan yang susah tidur, tidak hanya membuat frustrasi namun juga bisa mengancam jiwa.

Menurut National Sleep Foundation (NSF), 40 juta orang Amerika kini menderita gangguan tidur.

"Ada sekitar 90 gangguan tidur resmi, yakni sindrom kaki gelisah dan tidur apnea, gangguan yang berpotensi mengancam jiwa di mana orang berhenti bernapas saat tidur," kata mantan president of the American Academy of Sleep Medicine, Philip Westbrook, MD, seperti dilansir laman Today, Selasa (27/12).

"Kini sudah ada peningkatan besar dalam stres, terutama pada wanita," kata Alan Lankford, PhD, presiden dan CEO dari Sleep Disorders Center of Georgia.

Dan stres bisa memiliki dampak besar pada waktu tidur Anda.

Juga berkontribusi untuk kesulitan tidur malam adalah ancaman ganda yakni pikiran yang terlalu aktif dan tubuh kurang aktif.

"Setiap jenis kafein, bahkan dalam jumlah kecil di cokelat panas dan permen bisa mengganggu tidur Anda jika mengonsumsinya setelah jam 2 siang," kata James Maas, Ph.D., coauthor of Sleep for Success! Everything You Must Know About Sleep But Are Too Tired to Ask.

Berikut beberapa trik agar Anda mudah tidur di malam hari.

SELAIN makanan, air dan udara, tidur merupakan salah satu yang tidak boleh dilewatkan. Tetapi para ahli mengatakan semakin banyak perempuan yang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA