Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tiga Jenderal Sudah Mengincar Kursi Gubernur

Minggu, 20 Agustus 2017 – 06:30 WIB
Tiga Jenderal Sudah Mengincar Kursi Gubernur - JPNN.COM
Tiga jenderal akan maju di Pilkada 2018. Foto: Fajar/JPG

“Belum dapat restu semua dari pimpinan. Yang penting kan semua mekanisme akan dijalani,” ujar Paulus di tempat terpisah.

Selain mendaftar sebagai bakal cagub di Partai Golkar, Paulus ju­ga mendaftarkan diri di tiga partai lain.

Yakni PDIP, Gerindra, dan PKS. Terakhir, Kapolda Kaltim Irjen Safaruddin akan maju di Pilgub Kaltim 2018.

Safaruddin mengaku telah mendaftar untuk ikut penjaringanbakal calon gubernur Kaltim melalui PDIP.

Dia mengaku siap mundur dari Kepolisian jika diusung sebagai cagub.

“Jadi begini saya kan mendaf­tar di PDIP di Jakarta, dan saya sudah menjalani fit and proper test. Kami tunggu rekomendasinya PDIP. Diterima atau tidak, ini kan baru melamar,” kata Safaruddin kepada wartawan di Samarinda, kemarin.

Dia mengaku, tidak ada dorongan dari pihak lain untuk maju dalam Pilgub Kaltim tahun depan.

Hal ini murni keinginan pribadinya setelah dua tahun bertugas di Kaltim.

Sejumlah jenderal siang menghiasi kancah politik lewat pilkada serentak 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close