Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tiga Kandidat Pelatih Persebaya, Siapa yang Layak?

Selasa, 14 Agustus 2018 – 07:21 WIB
Tiga Kandidat Pelatih Persebaya, Siapa yang Layak? - JPNN.COM
Bejo Sugiantoro. Foto: Persebaya Surabaya

jpnn.com, SURABAYA - Masa tugas Bejo Sugiantoro sebagai pelatih kareteker Persebaya sudah habis. Laga kontra Barito Putera pada Minggu (12/8) menjadi laga terakhir bagi bek legendaris Persebaya tersebut dalam menangani skuad Green Force.

Legenda Persebaya itu memang hanya diberi tugas untuk mengawal dua pertandingan. Selain kontra Barito Putera, dia sudah memimpin Persebaya saat mengalahkan Persela 3-1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (5/8).

Keputusan mengundurkan diri diambil karena pria 41 tahun tersebut ingin menaati regulasi yang ada. Sesuai dengan peraturan, pelatih yang menangani tim Liga 1 harus punya lisensi A AFC. Sementara itu, Bejo baru mengantongi lisensi B AFC.

’’Sebagai pelatih muda, saya tak ingin melanggar aturan. Nanti malah Persebaya yang rugi,’’ ujar mantan kapten Persebaya tersebut.

Artinya, Persebaya dipastikan segera berburu pelatih anyar. Nama dua pelatih asing, yakni Alfred Riedl (eks pelatih tim nasional Indonesia) serta Milomir Seslija (eks Arema dan Madura United asal Bosnia-Herzegovina), ramai disebut sebagai kandidat pelatih tetap Persebaya. Kebetulan, keduanya masih menganggur.

Selain itu, mantan pelatih PSMS Medan Djajang Nurdjaman bisa saja menjadi solusi. Apalagi, prestasinya cukup oke dengan pernah mengantar Persib sebagai juara liga pada 2014.

Namun, manajemen Persebaya belum mau memberikan bocoran terkait dengan pelatih baru. Apalagi, selepas pertandingan kontra Barito Putera, kompetisi akan libur hingga sebulan akibat Asian Games 2018.

Kalaupun ada pelatih baru, Bejo sangat mungkin masuk dalam jajaran kepelatihan. Dia difavoritkan menjadi asisten pelatih.

Persebaya Surabaya belum menetapkan nama pelatih baru sebagai pengganti Bejo Sugiantoro yang sudah habis masa tugasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News