Tiket Kapal Feri Merak-Bakauheni Hingga 8 April 2024 Ludes Terjual
Total seluruh kendaraan tercatat 20.412 unit yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatera pada H-5 atau naik 16% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 15.116 unit.
Sementara total penumpang yang menyeberang dari Jawa ke Sumatera mulai dari H-7 hingga H-5 tercatat 212.589 orang atau turun 5% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 222.624 orang.
Total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 46.250 unit atau turun 0.2% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 46.349 unit.
Sebaliknya, berdasarkan data Posko Bakauheni selama 24 jam (periode 05 April 2024 hingga pukul 23.59 WIB) atau H-5, tercatat jumlah kapal yang beroperasi sebanyak 39 unit kapal.
Adapun realisasi total penumpang mencapai 51.905 orang atau naik 16% dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 44.788 orang.
Tercatat realisasi kendaraan roda dua yang telah menyeberang mencapai 713 unit atau naik 75% dibandingkan realisasi tahun lalu mencapai 408 unit.
Kendaraan roda empat mencapai 6.116 unit atau naik 11% dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 5.517 unit.
Total seluruh kendaraan tercatat 9.567 unit yang telah menyeberang dari Sumatera ke Jawa pada H-5 atau naik 16% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 8.258 unit.