Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tim Pimpinan Kompol Widi Bergerak, Bandit Spesialis Pecah Kaca Mobil Tak Berkutik

Selasa, 24 Mei 2022 – 21:11 WIB
Tim Pimpinan Kompol Widi Bergerak, Bandit Spesialis Pecah Kaca Mobil Tak Berkutik - JPNN.COM
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan saat memberi keterangan di PMJ, Selasa (24/5). Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN.com

jpnn.com, TANGERANG SELATAN - Jajaran Ditreskrimum Polda Metro Jaya menangkap spesialis pencurian dengan pemberatan bermodus pecah kaca mobil.

Peristiwa pencurian itu terjadi di salah satu showroom, Puspitek, Tangerang Selatan pada Senin (14/2) sekitar pukul 19.50 WIB.

Satu dari dua pelaku, yakni pria berinisial DS (35) yang berperan sebagai eksekutor telah ditangkap.

Adapun pelaku P yang berperan sebagai joki masih diburu polisi alias DPO.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan aksi pelaku bermula dengan berkeliling ke tempat-tempat sepi guna mencari target.

"Berkeliling menggunakan sepeda motor secara random atau acak, mencari target di mana target ini adalah mobil terparkir dengan lingkungan sepi, dan aman," kata Zulpan saat jumpa pers di Mapolda Metro Jaya, Selasa (24/5).

Konon, korban Marhayadi berkunjung ke rumah saksi S dan sedang memarkirkan kendaraannya di lokasi kejadian.

Adapun di dalam mobilnya, ada sejumlah barang berharga, antara lain satu buah tas berisi ATM, buku tabungan bank swasta, dan KTP

Jajaran Ditreskrimum Polda Metro Jaya menangkap spesialis pencurian dengan pemberatan bermodus pecah kaca mobil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close