Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Kevin Diks Terancam Absen, Siapa Penggantinya?
Diks sendiri ditempatkan sebagai full back kanan oleh Shin Tae Yong pada laga kontra Samurai Biru.
Jika terpaksa absen melawan Arab Saudi, Diks berpotensi digantikan oleh sejumlah nama.
Sandy Walsh bisa menjadi pilihan utama Shin Tae Yong di pertandingan nanti. Sandy dibekali atribut bertahan yang cukup baik.
Selain itu, pemain KV Mechelen tersebut juga memiliki umpan-umpan yang terbilang terukur untuk membantu serangan.
Opsi lain yang bisa digunakan Shin Tae Yong ialah menarik mundur Yakob Sayuri ke belakang. Peran ini pernah dilakukan penggawa Malut United itu di Piala Asia 2023 lalu.
Kecepatan menjadi nilai lebih yang dimiliki Yakob Sayuri. Akselerasinya akan menjadi ancaman bagi Arab Saudi.(mcr15/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!