Timnas yang Tumbangkan Kroasia itu Tak Pernah Menang Lawan Negara ini
Slovenia hampir memberi balasan instan, tetapi penyelesaian Blaz Kramer menyambut umpan Miha Blazic masih mampu diamankan oleh Michael.
Enam menit memasuki babak kedua, Siprus berpeluang menggandakan keunggulan mereka tetapi tembakan spekulasi Papoulis dari luar kotak penalti masih terhentikan kiper Jan Oblak.
Lantas peluang Slovenia lainnya untuk membalas ketika Petar Stojanovic mengirim umpan silang berbahaya dibuang sia-sia dengan sundulan melambung oleh Haris Vuckic.
Slovenia perlahan terus menggempur pertahanan Siprus, tetapi kesempatan lain yang diperoleh pada menit ke-72 melalui sepakan Jure Balkovec kembali mampu diamankan oleh Michael.
Itu tercatat menjadi tembakan tepat sasaran terakhir bagi Slovenia sementara Siprus hampir mengunci kemenangan lebih awal, empat menit jelang bubaran waktu normal, jika saja Pittas bisa menyelesaikan lebih baik umpan kiriman Loizos Loizou.
Kendati demikian, Siprus menutup rangkaian jadwal internasional kali ini dengan sebuah kemenangan, modal positif bagi mereka ketika kembali melanjutkan fase kualifikasi awal September nanti.
Pada awal September, Siprus akan bertandang ke Malta sedangkan Slovenia menjamu Slowakia.(Antara/jpnn)