Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tingkatkan Ekonomi Umat, BAZNAS Luncurkan Program BMM

Jumat, 30 Agustus 2024 – 04:16 WIB
Tingkatkan Ekonomi Umat, BAZNAS Luncurkan Program BMM - JPNN.COM
BAZNAS berupaya meningkatkan ekonomi umat melalui program BMM. Foto: Baznas

jpnn.com, BANTEN - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) terus berupaya mendorong peningkatan ekonomi umat. Salah satunya melalui Program BAZNAS Microfinance Masjid (BMM).

BMM merupakan program penyaluran dana ZIS berupa modal usaha bagi pengusaha-mustahik jemaah masjid dalam kelompok usaha mikro dan ultra mikro.

Pimpinan BAZNAS Bidang Perencanaan, Kajian, dan Pengembangan, Prof. Zainulbahar Noor, menyampaikan bahwa masjid tidak hanya sebagai tempat ibadah, tetapi dapat menjadi simpul pengembangan potensi sosial ekonomi umat. 

"Masjid merupakan sesuatu yang sangat penting, bukan saja tempat untuk beribadah. Kita lihat bagaimana dahulu Rasulullah juga mendirikan dan melaksanakan kegiatan ekonomi di masjid, karena itulah ada gagasan yang sekarang sudah mulai dilaksanakan melalui BAZNAS, yakni mendirikan BMM," kata Zainulbahar, dalam keterangannya, Kamis (29/8).

Prof. Zainulbahar menjelaskan, program ini merupakan bagian dari upaya menghidupkan kembali semangat microfinance di masjid seluruh Indonesia, sebagai bagian dari memakmurkan tempat ibadah yang dibutuhkan oleh para jemaah.

"Kami memiliki BAZNAS di seluruh provinsi dan kabupaten/kota di seluruh Indonesia, kalau potensi itu kita dorong untuk kegiatan ekonomi umat yang bentuknya seperti ini maka kehidupan ekonomi umat akan lebih berkembang," imbuhnya.

Prof. Zainulbahar berharap, program ini dapat mendorong perekonomian masyarakat khususnya Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) yang ada di sekitar masjid.

"Bapak/ibu jemaah masjid dapat mencoba melaksanakan kegiatan bisnis apa pun yang sifatnya tidak mesti semua bisnis koperasi, tetapi bisnis yang bersifat microfinance atau mikro yang tergolong UMKM," ujarnya.

BAZNAS berupaya meningkatkan ekonomi umat melalui program BMM yang menyasar pengusaha-mustahik jemaah masjid.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA