Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tio Pakusadewo, Aktor Berbakat Sepanjang Zaman  

Jumat, 22 Desember 2017 – 11:39 WIB
Tio Pakusadewo, Aktor Berbakat Sepanjang Zaman   - JPNN.COM
Tio Pakusadewo. Foto: Radar Cirebon/JPG

jpnn.com, JAKARTA - Sepanjang karier Tio Pakusadewo di dunia akting, sudah 70 film layar lebar yang dibintanginya.

Selain itu, puluhan sinetron dan film televisi juga sudah dilakoninya.

Bahkan, pria kelahiran 2 September 1963, sudah mengantongi berbagai penghargaan dari film yang dibintanginya.

Tio memulai pendidikan Sinematografi di Institut Kesenian Jakarta tahun 1986.

Setahun kemudian, dia baru memulai karier sebagai aktor. Film pertama yang dibintanginya berjudul Bilur-bilur Penyesalan.

Sejak awal 1987 hingga tahun 1991, Tio sudah bermain belasan film layar lebar. Namun, dia menganggap fase itu sebagai awal pengenalannya di industri film tanah air.

Nama Tio Pakusadewo mulai dikenal masyarakat setelah berperan dalam film Cinta dalam Sepotong Roti garapan sutradara Garin Nugroho pada tahun 1990.

Kala itu, Tio dianggap sebagai aktor muda bertalenta. Terbukti, pada tahun 1991, dia meraih Piala Citra di Festival Film Indonesia karena perannya sebagai Aria, seorang komponis idealis dalam film Lagu untuk Seruni.

Sepanjang karier Tio Pakusadewo di dunia akting, sudah 70 film layar lebar, belasan sinetron dan film televisi yang dibintanginya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close