Tjahjo: Wajar Kepala Daerah Dukung Jokowi
Menurutnya, ketika gubernur mendukung capres yang dicalonkan partai lain yang bukan partai pemerintah juga sah-sah saja. Karena setiap warga negara punya hak untuk dipilih dan memilih.
"Kembalikan saja kepada undang-undang. Jadi, kalau ada orang nyinyir kok gubernur NTB ngomongnya begitu ya boleh-boleh saja, wong dia merasakan manfaat pembangunan kok," jelasnya.
Karena itu, kata dia, sah juga jika Jokowi yang dulu kalah telak di Sumbar, tapi sekarang gubernurnya mendukung pemerintahan.
"Karena gubernurnya merasakan pembangunan Pak Jokowi baik infrastruktur, ekonomi maupun sosial," ungkap politikus yang pernah puluhan tahun menjadi anggota DPR itu. (boy/jpnn)