TNI AL Lantamal XIII Gelar Vaksinasi di Perbatasan RI-Malaysia
jpnn.com, KALTARA - TNI AL Lantamal XIII yang diKomandani Laksma TNI Edi Krisna Murti menggelar vakasinasi kepada masyarakat di perbatasan RI - Malaysia di Krayan, Kalimantan Utara (Kaltara) pada Kamis (26/8).
Kegiatan tersebut untuk membantu pemerintah daerah melakukan vaksin.
Prajurit TNI AL melaksanakan vaksinasi tidak hanya para nelayan di laut tetapi juga masyarakat di perbatasan darat antara RI - Malaysia.
Pesud U-6027 milik Puspenerbal yang dikendalikan Guspurla II, selain melakukan patroli maritim pada penyelenggaraan vaksin Lantamal XIII kali ini membantu memberikan dukungan angkutan udara.
Vaksin yang diselenggarakan di Pos Satgaspamtas RI-Malaysia Long Midang dan Balai Pelayanan Umum Long Bawan, ditinjau langsung Gubernur Kaltara H Zaenal A Paliwang dan Ketua DPRD Ibu Norhayati Andris.
Sebanyak 1.000 dosis vaksin sumber Kantor Kesehatan Pelabuhan Klas II Tarakan digelontorkan untuk masyarakat di perbatasan Krayan.
Antusiasme masyarakat mengikuti vaksin begitu tinggi, hal ini bisa dilihat ketika Gubernur Kaltara dan Laksma TNI Edi Krisna Murti melakukan tatap muka dan berbicara langsung di tempat vaksin.
Di sisi lain, menurut Laksma TNI Edi Krisna Murti kegiatan ini dilaksanakan atas perintah Pangkoarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto.
Serbuan vaksinasi ini juga sebagai tindak lanjut dari perintah langsung KSAL Laksamana TNI Yudo Margono kepada seluruh jajaran TNI AL agar bahu-membahu bersama pemerintah setempat melakukan percepatan vaksinasi Covid-19 dengan harapan sebaran virus global tersebut dapat terkendali dan tidak meluas jauh.(fri/jpnn)