Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tri Handono, 'Diplomat' Gamelan di Pittsburgh, Amerika Serikat

Bangga Musik Jawa Masuk Kurikulum Universitas di AS

Selasa, 22 November 2011 – 00:22 WIB
Tri Handono, 'Diplomat' Gamelan di Pittsburgh, Amerika Serikat - JPNN.COM
Tri (belakang kiri) melatih menabuh gamelan kepada anak-anak Taman Budaya di Pittsburgh AS. Foto; Ridlwan/JAWA POS

"Sebelum di Westinghouse, saya kerja di BPPT. Anak pertama lahir di Belanda, anak kedua di Australia, yang ketiga dan yang bungsu lahir di sini," tutur Tri.

Istrinya, Ida Melati, asli Jakarta. Mereka menikah pada 14 Juni 1993. "Alhamdulillah suasana di Pittsburgh sangat mendukung bagi keluarga. Pendidikan di sini juga baik," ungkap dia.

Yakin dengan kemampuan anak-anaknya, Tri memberanikan diri membentuk grup gamelan dengan nama Taman Budaya Indonesia Pittsburgh. "Kami promosi ke keluarga-keluarga Indonesia yang punya anak-anak. Banyak yang tertarik untuk ikut latihan," katanya.

Rupanya, grup tersebut juga menarik perhatian para tetangga yang merupakan penduduk asli Amerika Serikat (AS). "Ketika kami pentaskan gending Indonesia, banyak orang tua murid kami yang tertarik. Mereka juga ingin berlatih," terang dia.

Bekerja di negara orang tak membuat Tri Handono PhD lupa dengan tanah air dan budaya leluhur. Pria dari Surakarta itu merintis seni musik gamelan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close