Tunda Kehamilan, Bisa Simpan Indung Telur
Pertama di Indonesia, Dapat Dilayani di RSCMRabu, 21 September 2011 – 04:48 WIB
Dia menjelaskan, cukup banyak manfaat program pembekuan indung telur tersebut. Selain mengakomodasi gaya hidup perempuan yang ogah punya anak dulu, ada manfaat lain. Misalnya, bagi perempuan yang sedang menjalani kemoterapi karena menderita kanker. Dia menuturkan, kualitas indung telur perempuan yang menjalani kemoterapi berisiko menurun.
Pembekuan indung telur itu juga cukup membantu perempuan yang terlahir dengan perkembangan indung telur yang cepat, sehingga dia khawatir kualitas indung telur bakal cepat menurun padahal umurnya masih muda. "Untuk menyiasati, indung telur bisa disimpan," jelas Budi. Dia mengingatkan, indung telur yang diambil hanya satu. Dengan demikian, perempuan masih bisa hamil. (wan/c5/kum)