TV Berjaringan Untungkan Masyarakat Lokal
Rabu, 17 Februari 2010 – 19:51 WIB
Kata dia, pemerataan akan ekonomi dan sumber daya masyarakat yang digunakan dari dan oleh masyarakat lokal akan lebih bermanfaat. “Manfaatnya siaran pusat bagi masyarakat lokal menjadi pertanyaan penting untuk menjawab persoalan stasiun berjaringan,” ujar dosen komunikasi di Fisip UI.
Dalam paparan makalahnya yang berjudul 'Mengapa Sistem Televisi Berjaringan Mesti Ditegakkan', Ade memaparkan sejumlah argumen yang melatarbelakangi penataan sistem tersebut. Pertama, jelasnya, ada pengakuan bahwa frekuensi siaran adalah ranah publik yang harus dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk kesejahteraan masyarakat yang berdaulat atas frekuensi tersebut.