Ulang Tahun ke-19, Dubyouth Rilis Album Debut dengan Format Vinyl
jpnn.com, JAKARTA - Grup musik asal Yogyakarta, Dubyouth memasuki usia ke-19 pada tahun ini.
Dalam merayakan momen spesial tersebut, duo Heruwa dan Metzdub bakal merilis ulang salah satu album penting Dubyouth Soundsystem dalam bentuk piringan hitam atau vinyl.
Dubyouth Soundsystem dibentuk oleh Heruwa Shaggydog Poppa T sebagai MC dan Metzdub sebagai DJ di kota Yogyakarta pada 2003 silam.
Pada 2012, Dubyouth merilis album self title yang berisi 9 lagu dengan berbagai bentuk musik elektronik, seperti jungle, drum'n bass, electro, drumstep, hiphop dan lainnya.
Duo tersebut tidak lupa memberikan sentuhan tradisional, seperti seruling Reog Ponorogo yang terdengar pada lagu Whisky & Wine.
Album yang didistribusikan oleh Demajors itu juga memuat Bomb Da Town, dirilis mandiri pada 2005 yang sukses menduduki chart indie radio ternama di Indonesia dan diunduh secara masif pada rilis perdana.
Dubyouth juga mengajak beberapa rapper untuk berkolaborasi, seperti Yacko & Nova dalam lagu Boys Don’t Mess, grup rap Jogja Hiphop Fondation pada lagu berlirik bahasa Jawa Bombassu.
Lagu pembuka Heavyweight Champion Sound Intro ditemani oleh deretan lagu yang pumping semacam Love 2 C U Dance, Dancehall King, Loco dan ditutup dengan Millenium Rude Boys.