Umar Patek Pasok Senpi ke Aceh
Polisi Gunakan Pasal BerlapisJumat, 19 Agustus 2011 – 05:58 WIB
Umar Patek semestinya diekstradisi sejak enam bulan lalu, namun karena kondisi kesehatannya yang tidak memungkinkan sehingga harus dirawat dan menjalani pemeriksaan intensif di Pakistan.
Umar Patek memiliki 10 nama samaran sebagai strategi menghilangkan jejak antara lain, Abdul Ghoni, Abu Syeikh, Umar Semite, Pate, Abah Umar, dan Patek dibekuk di Abbotabad, Pakistan, Maret 2011. Lokasi penangkapan Umar di Abbotabad, Pakistan juga sama dengan terbunuhnya pimpinan Al-Qaidah, Osama bin Laden.
Umar Patek kabur dari Indonesia pada 2003 menuju Filipina dan bergabung dengan kelompok MILF berkat bantuan Abdullah Sonata, ketua organisasi Kompak. Amerika Serikat sempat mengumumkan sayembara bernilai USD 1 juta bagi siapa saja yang berhasil meringkus alumni kamp Sadda Afghanistan 1990 itu.(rdl/agm)