Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

UNAIR Ingin Wujudkan Rumah Sakit Terapung Untuk Warga

Senin, 06 Februari 2017 – 06:00 WIB
UNAIR Ingin Wujudkan Rumah Sakit Terapung Untuk Warga - JPNN.COM
UNAIR. Foto: dok. Unair News

jpnn.com - jpnn.com - Ikatan Alumni Universitas Airlangga Surabaya berkeinginan untuk mewujudkan rumah sakit terapung dengan fasilitas yang modern.

Hal ini diungkapkan Ketua I Pengurus Pusat Ikatan Alumni Universitas Airlangga (IKA Unair) Haryanto Basoeni, usai melantik dan mengukuhkan jajaran pengurus IKA UA, wilayah Jawa Timur di Gedung Rektorat Universitas Trunojoyo Bangkalan Madura.

Menurut Hariyanto, keinginan itu merupakan bentuk kepedulian para Alumni Unair terhadap masyarakat.

"Ini diharapkan bisa membantu program pemerintah dalam peningkatan kesehatan masyarakat," ujar Haryanto.

Sementara itu, Ketua IKA Unair wilayah Jawa Timur, Hendy Hendarto mengatakan organisasi di bawah kepemimpinannya memiliki tiga program prioritas.

Yakni penguatan internal atau alumni, almamater dan kemasyarakatan.

Program untuk alumni, antara lain akan mengembangkan koperasi, pencatatan alumni secara detail dan menyeluruh , serta memperkuat tali silaturahmi antarsesama alumni melalui kegiatan yang bersifat kebersamaan .

Sedangkan program untuk almamater, pihaknya akan melakukan partisipasi aktif dalam program pencapaian Unair menuju 500 world class university (WCU).

Ikatan Alumni Universitas Airlangga Surabaya berkeinginan untuk mewujudkan rumah sakit terapung dengan fasilitas yang modern.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close