Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Upayakan Turunkan Ongkos Haji Rp 1,8 Juta

Kemenhub Janji Pangkas Patokan Tarif Penerbangan

Minggu, 23 Mei 2010 – 06:40 WIB
Upayakan Turunkan Ongkos Haji Rp 1,8 Juta - JPNN.COM
Anggota Panja BPIH DPR dari PDIP Zainun Ahmadi membenarkan. Dia kemudian membeberkan temuannya atas komponen BPIH yang dapat ditekan. Yakni, penambahan biaya penanganan pesawat di darat dan biaya rute masing-masing ditawarkan USD 24,17 dan USD 16,99 per jamaah. Padahal, biaya masing-masing seharusnya dihitung USD 2.190 dan USD 850 per pesawat.

Sementara itu, biaya terbang lebih diusulkan USD 18,75 per jamaah meski seharusnya juga dihitung per pesawat.  "Itu masih masih bisa diteliti lagi untuk bahan efisiensi," katanya.

Menurut dia, maskapai harusnya mengoptimalkan layanan penerbangan karena jamaah haji lazimnya membayar biaya empat kali perjalanan plus kargo. Untuk optimalisasi dan efisiensi, maskapai diminta untuk mengangkut kargo dan penumpang nonhaji saat pesawat pulang pada tahap pemberangkatan dan berangkat pada tahap pemulangan. "Jadi, maskapai bisa memperoleh pendapatan dan keuntungan sehingga beban jamaah berkurang," tuturnya.

Pos lain yang masih mungkin dimasukkan untuk memangkas BPIH adalah proposal pengadaaan Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) senilai Rp 102 miliar. Menurut Zainun, jika Kemenag masih bisa menggunakan sistem dan komputer tahun lalu senilai Rp 20,9 miliar, dana dari APBN tersebut bisa mengurangi beban jamaah haji.

JAKARTA - Wacana memangkas nominal biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) terus muncul. Jelang batas waktu penetapan BPIH pada pekan pertama Juni,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA