Update Corona 23 Juni: Ada Kabar Baik dari Kalsel
jpnn.com, BANJAR BARU - Gugus Tugas Percepatan, Pengendalian dan Penanganan COVID-19 Kalimantan Selatan menyatakan kasus baru COVID-19 di Kalimantan Selatan pada Selasa (23/6) turun drastis sebanyak 27 kasus dibanding Senin (22/6) penambahannya mencapai 89 kasus.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan, Pengendalian dan Penanganan (GTPP) Provinsi Kalimantan Selatan HM Muslim di Banjarbaru, Selasa petang mengatakan, selain terjadi penambahan, jumlah kasus yang sembuh juga terus meningkat drastis.
"Hari ini jumlah kasus COVID-19 Kalsel mencapai 2.685 orang, terjadi penambahan sebanyak 27 kasus dan pasien sembuh sebanyak 31 orang," katanya.
Dari total 2.685 kasus tersebut, sebanyak 2.082 dalam perawatan rumah sakit dan karantina khusus, sembuh 435 orang dan meninggal dunia sebanyak 168 orang.
Penambahan sebanyak 27 kasus tersebut, masing-masing berasal dari Tanah Laut sebanyak lima orang, Kabupaten Banjar satu orang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) lima orang, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) satu orang, Kabupaten Tabalong tiga orang, Kota Banjarmasin lima orang dan Kota Banjarbaru enam orang dan Kabupaten Barito Kuala satu orang.
Sedangkan penambahan pasien COVID-19 yang sembuh sebanyak 31 orang, masing-masing dari Karantina Khusus Bapelkes Banjarbaru sebanyak 26 orang, RSUD Idaman Banjarbaru satu orang, isolasi mandiri di Kota Banjarmasin dua orang dan Kota Banjarbaru dua orang.
Adapun sebaran kasus COVID-19 berdasarkan daerah, masing-masing adalah Banjarmasin 1.184 kasus. Dari jumlah itu, 989 orang dalam perawatan, 82 orang sembuh dan 113 orang meninggal dunia.
Kabupaten Tanah Bumbu tetap 148 kasus, dengan rincian 38 orang dalam perawatan dan 107 orang sembuh, dan tiga orang meninggal dunia.