Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Vaksin Anti Kanker Payudara Segera Diujicoba

Senin, 31 Mei 2010 – 17:15 WIB
Vaksin Anti Kanker Payudara Segera Diujicoba - JPNN.COM
LONDON- Para peneliti di Inggris sedang mengembangkan vaksin baru untuk mencegah kanker payudara. Jika vaksin ini bekerja sesuai harapan, maka dipastikan akan mampu menekan penyakit yang menyerang para wanita itu minimal 70 persen. Rencananya, ujicoba ini akan dilaksanakan pada tahun depan.

"Kami percaya akan beberapa hari ini digunakan untuk mencegah kanker payudara pada wanita dewasa dengan cara yang sama seperti vaksin mencegah penyakit pada banyak anak-anak," kata Dr Vincent Tuohy, penemu vaksin tersebut seperti dilansir The Sun.

Dia manambahkan, jika vaksin dapat bekerja pada manusia sebagaimana yang terjadi pada tubuh tikus sebagai objek penelitian, maka vaksin ini akan menjadi sesuatu yang monumental. Sebab, dalam penelitian yang menggunakan objek percobaan menujukkan harapan yang sangat memuaskan.

Peneliti lainnya dari Klinik Cleveland di Ohio, AS mengatakan bahwa mereka sangat meyakini bahwa kanker payudara benar-benar dapat dicegah. "Kami percaya bahwa kanker payudara adalah penyakit benar-benar bisa dicegah."

 

LONDON- Para peneliti di Inggris sedang mengembangkan vaksin baru untuk mencegah kanker payudara. Jika vaksin ini bekerja sesuai harapan, maka dipastikan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News