Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wagub Djarot tak Takut Hadapi ISIS

Rabu, 25 Maret 2015 – 23:50 WIB
Wagub Djarot tak Takut Hadapi ISIS - JPNN.COM

jpnn.com - KEBON SIRIH - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengajak semua warga Jakarta agar tidak takut terhadap penyebarluasan ajaran ISIS. Pasalnya, DKI Jakarta sudah kuat secara fundamental.

Djarot menyampaikan hal itu menyusul ditangkapnya lima tersangka terkait ISIS di empat wilayah. Yakni Bekasi, Tangerang Selatan, Jakarta Selatan dan Bogor. "Ngapain takut sama mereka. Kita kuat kok. Kita negara yang kuat," kata Djarot di Balai Kota, Jakarta, Rabu (25/3).

Djarot mengungkapkan, kekuatan Jakarta berada di tangan warga. Pasalnya, warga memiliki ideologi bangsa yang sudah tertanam sejak lahir dan nasionalisme. "Sehingga tidak perlu takut sedikitpun," tegasnya.

Menurut Djarot, hal yang perlu dilakukan warga Jakarta untuk menangkal penyebaran ISIS adalah meningkatkan kewaspadaan lingkungan dan diri sendiri. Dengan begitu, dipastikan tidak akan ditembus ISIS.

"Yang menjadi pagar paling efektif adalah masyarakat sekitar di lingkungannya. Kalau ada hal-hal yang dianggap mencurigakan perlu dilaporkan dengan aparat terkait. Jadi nanti enggak kebobolan," tuturnya.

Djarot menyatakan, Pemprov DKI telah berkoordinasi dengan Polri melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik DKI Jakarta. "Untuk memantau perkembangan wilayah," tegas Djarot. (gil/jpnn)

 

 

KEBON SIRIH - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengajak semua warga Jakarta agar tidak takut terhadap penyebarluasan ajaran ISIS.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News