Wakil Rakyat Sodorkan Solusi Masalah Penempatan Guru PPPK, Semudah Itu?
Dari data Pemerintah Provinsi Sulsel untuk lulusan formasi PPPP tahun 2024 sebanyak 12.662 orang PPPK.
Dari jumlah itu, tercatat 5.210 orang guru PPPK.
Dinas Pendidikan juga diberikan kewenangan untuk memetakan dan menempatkan lulusan guru PPPK tersebut untuk disebar pada 24 kabupaten/ kota se-Sulsel.
Kepala Dinas Pendidikan Sulsel Iqbal Nadjamuddin sebelumnya mengatakan, pihaknya sudah memetakan kebutuhan sekolah yang nantinya dicocokkan dengan kompetensi gurunya.
Dia pun mengaku sudah mendengar curhatan mengenai penempatan guru PPPK.
“Kalau misalnya ada dua yang lulus. Namun, hanya satu kebutuhan di sekolah itu, maka dipilih salah satunya. Itu berarti yang satu harus keluar. Tetapi akan usahakan penempatannya tidak terlalu jauh dari sekolah itu.”
Mengenai sistem zonasi, pihaknya akan mengakomodir guru yang bertugas sesuai dengan wilayah kependudukannya.
Namun demikian, bergantung dari jumlah kebutuhan sekolah untuk disesuaikan.